Icon

Olahraga

Festival Pencak Silat Tingkat Kota Cimahi 2024

admin 23 September 2024

Festival Pencak Silat Tingkat Kota Cimahi 2024

Pencak Silat merupakan seni bela diri asli Indonesia yang mengandung unsur tarian, olahraga, dan filosofi. Seni bela diri ini mencerminkan kekuatan, keindahan, dan keberanian, serta telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda Indonesia oleh UNESCO. Pencak Silat kini telah dipertandingkan hingga ke tingkat dunia dengan aturan yang disesuaikan dengan cabang olahraga prestasi lainnya. Namun, ketika dipertandingkan, tidak selalu dapat menampilkan seluruh jati diri Pencak Silat secara utuh, termasuk jurus, busana, iringan musik, dan senjata khasnya.

Untuk menjaga dan melestarikan Pencak Silat sebagai tradisi budaya yang utuh, Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Kepemudaan, dan Olahraga (Disbudparpora) Kota Cimahi menyelenggarakan Festival Pencak Silat Tingkat Kota Cimahi Minggu (22/09/2024)

Acara ini diadakan di GOR Sangkuriang Kota Cimahi, diikuti oleh 113 atlet dari 20 paguron se-Kota Cimahi.

Adapun kategori penampilan dalam Festival Pencak Silat ini meliputi:

1. Penampilan perorangan putra/putri usia pra-remaja (13-15 tahun),

2. Penampilan berpasangan putra/putri usia remaja (16-22 tahun),

3. Penampilan berkelompok putra/putri usia dini (6-12 tahun), dan

4. Penampilan sesepuh putra/putri (50 tahun ke atas). ( Rustandi)

Sumber : https://www.suarapakta.com/2024/09/festival-pencak-silat-tingkat-kota

Bagikan:

Berita Terkini Artikel Terkini